DPD PKS Kota Mojokerto memperingatkan adanya bahaya caleg yang berasal dari Syiah dan kaum liberal di parlemen. Hal ini disampaikan dalam acara bulanan partai peserta pemilu itu Ahad (22/9/2013) kemarin.
Bertempat di Aula Hotel Selamet, Mojokerto, acara tersebut diisi oleh para petinggi DPD PKS Kota Mojokerto. Tercatat Ketua DPD Cholid Firdaus, Bidang Kaderisasi Sukamat dan Bidang Dakwah Hari Susanto Lc, MA.
Yang menarik adalah ketika Hari Susanto memberikan taujih. Ia menyitir peringatan mengenai banyaknya caleg yang berideologi menyimpang dalam Islam.
Baca
artikel selengkapnya di PERISTIWA KARBALA
tafhadol
“Pentingnya memperjuangkan PKS, karena kekuatan partai sekuler juga sama berdarah-darahnya untuk memperjuangkan kesekulerannya,” ujar Hari seperti dikutip dari Suara News. “Bahkan beberapa tokoh Syi’ah dan tokoh Liberal, mereka pun sedang berjuang untuk memperjuangkan ideologi mereka dalam parlemen. Mereka ingin ideologi yang menyimpang dalam Islam tersebut (Syi’ah dan Liberal) bisa diakui secara legal di Indonesia.”
“Jika mereka saja berusaha dengan keras memperjuangkan ideologi selain Islam dengan begitu kuatnya, lalu apakah kita akan diam saja? Umat Islam mestinya juga lebih giat lagi untuk memperjuangkan Islam,” demikian Hari. [islampos/suara news]
Post A Comment:
0 comments: